Kegiatan

Dalam rangka mendukung program yang telah dibuat, maka Rumah Tahfidz MMQ ( Mushola Murottilil Qur'an ) PPPA DaQu memiliki kegiatan utama dari program tersebut yang dikembangkan ke dalam berbagai bentuk kegiatan / aktifitas. Kegiatan tersebut, antara lain:

1) Kegiatan rutin setiap Hari

Kegiatan mengaji untuk anak-anak / remaja setiap Sore hari setelah Sholat Ashar ( Hari Jum'at Libur ) dan Malam hari setelah Sholat Maghrib di Mushola Murottilil Qur'an ( Hari Kamis malam Jum'at Libur )

Untuk santri yang bermukim atau mondok
-  Setelah Sholat Subuh berjamaah diharuskan setoran hafalan Al-Qur'an. 
-  Pagi hari diupayakan Sholat Dluha berjamaah
-  Setelah Sholat Dhuhur berjamaah memperlancar bacaan Al-Qur'an yang dihafal
-  Tengah Malam diupayakan Sholat Tahajud berjamaah

klik untuk melihat foto kegiatan mengaji rutin setiap hari


2) Kegiatan rutin setiap Minggu

Sarwahan/Pengajian Yasin untuk Bapak/Remaja, dilaksanakan setiap hari Kamis malam Jum'at setelah Sholat Isya' bertempat di lokasi rumah anggota jama'ah sarwah secara bergiliran tiap minggu-nya

Tausiyah pendek untuk Jamaah sholat Subuh setiap hari Jum'at setelah Sholat Subuh di Mushola Murottilil Qur'an

3) Kegiatan Tahunan

Pengajian memperingati Hari Maulud Nabi Muhammad SAW, pengajian dalam rangka memperingati Hari Maulud atau kelahiran Nabi Muhammad SAW

Pengajian Isro' Miraj, pengajian dalam rangka memperingati Isro' dan Miraj atau peristiwa diutusnya  Nabi Muhammad SAW untuk melaksanakan Sholat 5 waktu

Kegiatan Ramadhan, dalam rangka memperingati bulan Ramadhan diisi dengan kegiatan sholat Taraweh Berjamaah kemudian langsung Kegiatan Tadarus Al-Qur'an.

Peringatan Hari Raya Islam, dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Fitri diisi kegiatan takbir dan pengumpulan zakat fitrah, sedangkan untuk Hari Raya Idul Adha diisi dengan takbir dan pembagian daging kurban.

Imtihan,  yaitu pengajian yang diselenggarakan dalam rangka untuk merayakan kelulusan kenaikan tingkat/kenaikan kelas para santri Mushola Murottilil Qur'an